Home » » Pleci (Burung Kacamata)

Pleci (Burung Kacamata)

Written By Unknown on Saturday, December 7, 2013 | 6:26 PM

Pleci (Zosterops Palpebrous), Burung kecil yang satu ini sekarang lagi naik daun dikarenakan kicauannya yang merdu dan pintar meniru suara kicauan burung lain. Pleci memiliki bentuk tubuh mungil, tetapi memiliki suara yang luar biasa dan bervariasi dari suku zosteropidae, burung ini merupakan penetap dihutan-hutan terbuka daerah penyebarannya meliputi kawasan: Asia tropis (India, Cina, Thailand, Singapure, Malaysia, dan Indonesia), Afrikas, dan Australia bagian utara.
    Banyak anggota dari pleci yang bersifat endemik di suatu pulau atau kepulauan. Di Australia bahkan ada yang menjadi hama di perkebunan anggur karena bertengger ditangkai dan melukai tanaman.
Jenis-jenis burung pleci :
1. Kacamata Biasa (Zosterops Palpebrosus)
Kacamata Biasa (Zosterops Palpebrosus)

Palpebrosus, Burung ini merupakan burung yang menetap dihutan-hutan terbuka misalnya dikawasan Asia tropis. panjang tubuh (dari ujung paruh hingga ujung ekor) sekitar 10-11 cm. sisi bagian atas tubuh tertutup oleh bulu kehijauan atau kekuningan ( hijau zaitun ), sedangkan sisi bagian bawah bervariasi tergantung dari rasnya. kecuali leher dan dada berwarna kuning terang. sayapnya membundar dengan cekraman kaki yang kuat.
beberapa ras yang terdapat di indonesia yaitu : (Z.p. auriventer, Sumatera, Kalimantan), (Z.p. buxtoni, Sumatera, Kalimantan, dan Jawa Barat), (Z.p. melanurus, Jawa dan Bali), (Z.p. unicus, Sumbawa dan Flores).

2. Kacamata Gunung (Zoesterops montanus)
Kacamata Gunung (Zoesterops montanus)
Pleci kacamata gunung tersebar di indonesia dan filipina dengan 9 subspesies. diantaranya : 
  • Z.m. difficilis (Gunung dempo dan sumatera)
  • Z.m. diuatae (Filipina bagian selatan)
  • Z.m. halconensis (Pulau Mindoro dan Filipina)
  • Z.m. montanus (sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi, dan Maluku Selatan)
  • Z.m obstinatus (Ternate, Bacan, dan Seram)
  • Z.m. parkersi (Gunung Pahlawan, Filipina bagian barat)
  • Z.m. pectoralis (Pulau Negros dan Filipina)
  • Z.m. vulcani (Gunung Kitanglad dan Gunung Apo)
  • Z.m. whiteheadi (Dataran Tinggi Pulau Luzon dan Filipina Utara)
3. Kacamata Jawa (Zosterops flavus).
Burung kacamata jawa bisa disebut burung kacamata saja. Ditemukan di Indonesia dan Malaysia. habitat alami burung ini yaitu dataran rendah tropis atau bisa juga subtropis serta hidup di semak belukar subtropis, hutan mangrove tropis. saat ini burung kacamata jawa mulai terancam kehilangan habitatnya. untuk ukuran tubuh 10 cm, dan didominasi warna kuning. Pada tubuh bagian atas berwarna kuning zaitu dan bagian bawah berwarna kuning biasa. kicauan pada burung ini berupa desisan seperti nada kontak yang tinggi diantara anggota kelompok dan suara yang tajam. Penyeberan untuk burung ini meliputi wilayah Jawa dan Kalimantan. Makanan nektar bunga, serangga kecil, dan buah-buahan. sarang burung kacamata jawa ini berbentuk cawan yang biasanya bertelur 2 butir denggan warna kebiru-biruan. banyak orang yang memelihara burung ini dikarenakan perwatannya yang bisa dikatan mudah dan suara yang lumayan bervariasi, 
serta burung ini juga dapat cepat bervariasi.

4. kacamata Laut (Zosterops chloris)
Endmik di Indonesia, yakni diselat sunda hingga kepulauan Aru. Ukuran tubuh 11 cm, dan daerah perut warna kuning. Tubuh bagian atas Kuning zaitun, tubuh bagian bawahkuning lemon pucat. iris coklat, paruhh dan kaki kehitaman mirip dengan burung kacamata jawa, tetapi tubuh lebih besar dan kekang yang berwarna hitam gelap.






5. Kacamata Sangihe (Zosterops nehrkorni)
Burung ini termasuk burung langka di indonesia dengan endemik di pulau Sangihe. keberadaan burung kacamata sangihe terancam punah yang oleh IUCN Redlist dan Birdlife dimasukkan ke dalam setatus konservasi kritis. Habitat dari burung ini dikawasan hutan pegunungan dengan iklim subtropik atau tropis lembab. sekarang sangat terancam kehilangan habitat. ukuran tubuh 12 cm. Tubuh bagian atas berwarna hijau zaitun dengan tunggir warna kuning hijau mencolok. Ekor berwarna hujai-hitam gelap. Dahi berwarna hitam. Lingkaran mata berwarna putih dan agak lebar. pipi, tenggorokan, dan penutup ekor bawah berwarna kuning cerah. Bagian bawah lainnya dari burung kacamata sangihe berwarna kuning cerah. bagian bawah lainnya dari burung kacamata sangihe berwarna putih mutiara dengan sisi tubuh abu-abu. burung pleci ini terbatas dan endemiknya hanya bisa dijumpai di pulau Sangihe, Sulawesi Utara.
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Buku Kicau | BK Community | Suara Burung
Copyright © 2013. Buku Kicau - All Rights Reserved
Template Created by Buku Kicau Published by BK Community
powered by Blogger